Nasi Lengko Cirebon memiliki Cita Rasa yang Khas

You are currently viewing Nasi Lengko Cirebon memiliki Cita Rasa yang Khas

Cita Rasa Khas dari Nasi Lengko Cirebon

Tau gak nih sob ternyata nasi lengko Cirebon tetap menjadi salah satu kuliner khas yang mendefinisikan identitas masyarakat Cirebon. Hidangan ini menunjukkan betapa kayanya tradisi dan budaya lokal yang harus dijaga dan dilestarikan. Selain itu, popularitasnya yang terus berlanjut membantu menjaga resep dan proses masak yang telah diwariskan dari generasi ke generasi, menjaga kearifan lokal dan budaya.

Nasi lengko merupakan salah satu kuliner khas Cirebon merupakan makanan khas dari masyarakat di area pantai utara seperti Cirebon, Tegal, Brebes, Indramayu dan juga sekitarnya. Salah satu makanan khas Cirebon yang sederhana tersebut memang memiliki kandungan yang kaya akan serat dan protein juga mengandung  kalori yang rendah sebab bahan-bahan nasi lengko yang terdapat di dalamnya 100% dari makanan non hewani.

Makna dari Nasi Lengko

Kata “Nasi Lengko” diambil dari “nasi langka”,yang artinya jarang atau bahkan tidak ada. Adapun maksudnya jarang disini yaitu lauknya jarang atau sedikit dengan begitu pelengkap yang dipakai pada pembuatan nasi ini pun begitu sederhana, misalnya saja nasi putih, daun kucai, tempe, tahu, tauge, bawang goreng, mentimun, lalu disiram memakai kecap dan sambel kacang lalu diaduk sampai merata. Dikarenakan lauk pauk beserta nasinya diaduk-aduk, tak sedikit orang juga beranggapan bahwa nasi lengko ini diadopsi dari “lekoh” yang artinya kental. Seiring dengan berkembangnya zaman, banyak pedagang pula yang mengakronimkan “lengko” sebagai kependekan “lengkap serta ekonomis”.

Jika dilihat dari aneka macam lauk pauknya tampak begitu sederhana jadi wajar bila makanan yang satu ini awalnya sebagai makanan untuk rakyat biasa yang sangat ekonomis. Nasi lengko adalah masakan hasil dari kreasi warga Cirebon, untuk menyiasati kondisi yang serba kekurangan di zaman setelah kemerdekaan.

Keunikan dari Nasi Lengko 

nasi lengko cirebon

Nasi lengko memiliki cita rasa yang khas merupakan salah satu faktor yang membuatnya unik. Bahan utama untuk menciptakan rasa yang menggoda selera adalah bumbu kacang. Nasi lengko terdiri dari bahan-bahan berupa nasi putih, tahu goreng, tempe goreng, mentimun, daun kucai, tauge, bumbu kacang, bawang goreng, dan terakhir kecap manis. Biasanya kecap manis sendiri yang digunakan yaitu kecap manis yang encer dan bukan kental lalu disiramkan ke bagian atas bahan-bahan tersebut.

Bahan-bahan tahu dan tempe goreng dari nasi lengko ini dipotong berbentuk kecil lalu ditempatkan di atas nasi. Sementara untuk mentimun sendiri dicacah dan ditaburi di bagian atasnya, berikut dengan tauge rebus yang ditaburi dan dituang bumbu kacang kecap dan kucai. Biasanya nasi lengko ini ditambahkan juga dengan kerupuk aci putih, kotak maupun bundar sebagai pelengkap. Dimana sebagian masyarakat suka melumuri bahan kerupuknya terlebih dulu dengan menggunakan kecap sebelum dimakan. Beberapa diantaranyajuga terkadang meminta nasi ini diberikan 1 minyak atau seujung sutil untuk menggoreng tahu dan tempe. Nah, untuk menggugah selera makan umumnya nasi lengko juga disantap dengan hidangan pelengkap 5 -10 tusuk sate daging kambing, dan disajikan dengan terpisah pada piring yang lainnya.

Kandungan Gizi Sego Lengko

Sebagai kuliner yang sederhana dengan memadukan campuran nasi hangat dengan potongan kecil tahu dan tempe goreng, berikut daun kucai, tauge, mentimun, bumbu kacang,kecap manis dan bawang goreng tersebut nasi lengko khas Cirebon juga mengandung gizi cukup tinggi. Nasi lengko mengandung karbohidrat yang terdapat pada nasi putih, selain itu tempe di dalamnya mengandung antioksidan baik untuk tubuh serta bisa meminimalisir risiko terjadinya penyakit jantung. Nasi lengko juga mengandung sejumlah vitamin B kompleks, zat besi, tinggi protein, kandungan omega 3, dan fosfor yang terdapat pada kacang.

Sementara itu, mentimun mengandung banyak serat, vasam manolat, vitamin A, vitamin B1, vitamin B2 dan vitamin C yang baik bagi tubuh. Dari semua kandungan gizi yang terdapat pada lauk pauknya, tak heran jika nasi lengko khas Cirebon mengandung manfaat yang baik untuk tubuh karena kandungan nutrisi dan gizinya yang cukup banyak.

3 Rekomendasi Tempat Sego Lengko yang bisa Anda Kunjungi 

1. Nasi Lengko H. Barno

Salah satu makanan terkenal di Cirebon adalah Nasi Lengko H. Barno telah ada di jalan Pagongan sejak tahun 1968, dan sekarang memiliki cabang di jalan Bahagia. Tidak ada keraguan lagi tentang cita rasanya, jika Anda sedang mencari tempat untuk nasi lengko yang enak di Cirebon, tempat ini bisa menjadi pilihan terbaik.

Nasi Lengko H. Barno tetap memiliki ciri khas rasa yang sama seperti sebelumnya, membuatnya menarik banyak penggemar. Dari racikan bumbu kacang yang selalu memiliki rasa yang sama hingga sate kambing yang lezat dan menggembirakan yang selalu menarik perhatian Anda. Warung ini buka setiap hari dari pukul 06.00 hingga 20.00. Anda hanya perlu bertanya kepada orang-orang di sekitar Anda untuk menemukan lokasi ini.

2. Nasi Lengko dan sate Kambing H.M. Sadi (Mang Sadi)

Berada di gang Alas Demang I. Pegongan ini sepopuler dengan Nasi Lengko H. Barno. Nasi Lengko, yang saat ini dikelola oleh anaknya, masih memiliki rasa asli. Tidak mengherankan bahwa banyak orang masih datang ke tempat ini. Kenikmatan yang sudah lama memanjakan penggemarnya ternyata masih ada di tempat yang sederhana ini.Daging kambing yang empuk dan nikmat berbaur dengan nasi lengko membuat sate kambing ini sempurna. Ketika Anda pergi ke Cirebon, Anda harus mencoba Nasi Lengko dan Sate Kambing H.M Sadi. Warung ini buka dari pukul 06.00 – 20.00

3. Nasi Lengko Bahagia

Lokasinya berada di Jl. Bahagia, Panjunan, Lemahwungkuk. Nasi Lengko Bahagia memiliki rasa yang berbeda karena kecapnya. Untuk melengkapi rasa gurih dan lezat nasi Lengko, Anda juga dapat menggunakan sate kambing muda. Anda akan merasa senang karena dada kambing muda yang empuk dan tidak amis sangat menarik. Banyak orang kembali ke tempat ini karena menyenangkan dan murah. Untuk pilihan makan malam alternatif, Nasi Lengko Bahagia buka dari pukul 09.00 – 10.00 malam.

Untuk masalah harga sendiri, karena nasi lengko memang ekonomis jadi harganya sangat bersahabat. Untuk 1 porsi makanan khas Cirebon ini, Anda hanya perlu membayar mulai dari Rp. 10.000 saja. Bisa juga lebih jika menambahkan bahan-bahan pelengkap seperti kerupuk, gorengan dan sate kambing. Makanan nasi lengko khas Cirebon ini memang sangat ideal untuk dicoba khususnya bagi Anda yang berkunjung ke kota Cirebon.

Jika Anda ingin mencoba makanan Cirebon yang menarik,rekomendasi Nasi Lengko di atas bisa menjadi pilihan Anda. Harganya terjangkau, jadi Anda tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk makan. Yuk, nikmati kuliner Cirebon dengan cita rasa terbaik. Untuk ingin wisata kuliner Cirebon, Anda dapat menyewa rental mobil Cirebon di Naba Transport untuk memenuhi kebutuhan Anda untuk berkeliling kota. Sewa mobil sepanjang hari di Naba Transport cukup untuk memenuhi kebutuhan Anda untuk wisata kuliner sepanjang hari. Kami selalu siap menyediakan kebutuhan Anda di Kota Cirebon.

Hubungi Kami

WhatsApp / Call

Follow Us

Share This :